poin pokojang mamypoko

MamyPoko Poin Pokojang Berhadiah Boneka, Selimut, DLL

Posted on

Saat ini Moms lagi punya dede kecil yang masih pake diaper atau popok bayi instan? tahu ga kalau pakenya diaper merek MamyPoko ada promo MamyPoko Poin Pokojang program yang bisa ditukarkan dengan berbagai hadiah gratis yang menarik seperti boneka pokojang, tas perlengkapan bayi, selimut bayi, bantal guling, bahkan cooler bag.

Jadi untuk moms yang kebetulan memang sudah menggunakan Mamypoko bisa langsung untuk mengikuti program penukaran koin tersebut dengan cara gratis tidak perlu bayar apapun lagi. Dan bahkan ketika jumlah koin sudah bisa ditukarkan dengan hadiah, hadiahnyapun akan dikirimkan ke alamat rumah moms tanpa harus menanggung biaya ongkos kirim barang.

Selain itu, untuk kualitas popok instan merek Mamypoko dari Uni-Charm Corporation, Jepang ini sebenarnya sudah tidak perlu diragukan lagi karena sudah terpercaya cukup lama.

Hadiah Promo Mamypoko Poin Pokojang Penukaran Poin

Hadiah Promo Mamypoko Poin

Jenis-jenis hadiah yang bisa ditukarkan menggunakan poin diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Boneka Pokojang dengan beberapa varian aksesoris kostum menarik.
  • Bantal dan guling mungil, bisa ditukarkan dengan 300 poin.
  • Tas Mamypoko, bisa ditukarkan dengan 550 poin.
  • Selimut bayi Pokojang, bisa ditukarkan dengan 600 poin.
  • Tas bayi Pokojang, bisa ditukarkan dengan 700 poin.
  • Cooler Bag Pokojang, bisa ditukarkan dengan 1200 poin.
  • Dan masih ada beberapa jenis hadiah yang lainnya.

Cara Mendapatkan Hadiah Mamypoko Poin Pokojang

Cara yang pertama tentu membeli produk diaper Momypoko di toko terdekat yang ada di kota anda, dan pastikan pada kemasan dibagian belakang atas terdapat label Pokojang Point Program seperti gambar diatas.

1. Kunjungi Situs Resmi Pokojang Point Program

Pada label kemasan, situs yang harus dikunjungi alamat urlnya sudah diperpendek menjadi bit.ly/PokojangPointProgram, namun saat ini sepertinya sudah tidak bisa lagi, dan untuk mempermudah silahkan klik https://www1.unicharm.co.jp/pokochan/idn/idn/about/.

2. Daftar Menjadi Anggota

Jika anda baru pertama kali mengunjungi situs tersebut dan belum pernah mendaftar, langkah selanjutnya adalah anda harus mendaftar menjadi anggota menggunakan alamat email, nomor hp atau akun Facebook.

Isi juga data-data yang diperlukan, dan ketika anda membuat sandi (password) di catat saja agar ketika lupa bisa dengan mudah melihatnya.

3. Masukkan Kode Unik Ke Akun Pokojang

stiker kode unik kemasan mamypoko pants

Setiap anda berbelanja Momypoko, anda bisa melihat kode unik 16 digit yang ada pada bagian dalam kemasan yang kemudian harus anda masukkan ke akun Pokojang anda.

Cara Tukar Poin Mamypoko Menjadi Hadiah Bagaimana?

Cara Tukar Poin Mamypoko pokojang

Cara menukarkan poin menjadi hadiah cukup mudah karena pilihan hadiah akan tersedia sesuai dengan ketersediaan jumlah poin yang anda miliki pada akun Pokojang anda. Dan hal tersebut bisa dengan mudah terlihat pada setiap akun masing-masing pengguna.

Adapun langkah-langkah penukarannya adalah sebagai berikut:

  1. Klik “Penukaran Hadiah” di halaman saya.
  2. Klik pada “Tukar hadiah” sesuai hadiah yang Mamy inginkan.
  3. Di bawah ini adalah informasi alamat pengiriman. Bila Mamy ingin mengganti alamat pengiriman, pastikan mengubah informasi pengiriman dengan benar. Klik “Konfirmasi” untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.
  4. Cek kembali alamat pengiriman dan bila sudah sesuai Klik “Konfirmasi dan Kirim” untuk menyelesaikan.
  5. Penukaran selesai. Hadiah akan diterima Mamy dalam waktu kurang lebih 30 hari kerja.

Dan pengalaman kami yang sudah berhasil menukarkan poin menjadi boneka pokojang sebanyak 3 kali, untuk setiap pengiriman paket sampai ke alamat rumah kami di daerah Jawa Tengah rata-rata memakan waktu 3 mingguan.

Simak juga:

Sampel Gratis 2024.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *